Pemuda Agresif Tak Beretika
Sore itu diproliman lampu merah menyala, sebagai petunjuk bahwa lalu lintas dari arah depan harus berhenti. Terlihat seorang pemuda berbonceng menggunakan motor kawasaki tengah meminta nomor hp kepada seorang cewek yang tengah menaiki motor honda beat. Serentak para pengguna jalanpun kaget dan perhatian sontak mengarah kepada pemuda itu. Rupanya kedua pemuda itu sengaja membuntuti gadis itu dan mengejarnya hanya untuk meminta nomor hp. Apakah hanya meminta itu???. Atau jangan - jangan ada niat-niat buruk tertentu. Penulispun tidak tahu. Namun secara etika hal itu tidak patut dilakukan ditempat umum. Apalagi dijalan raya yang kemungkinan bisa mengganggu kenyamanan para pengguna jalan lainnya.
Terlihat Gadis itu menolak permintaan dari pemuda itu. Lampu hijau pun menyala. Dengan akselerasi cepat, gadis itu memacu kendaraannya meninggalkan pemuda itu. Namun kedua pemuda itu masih bersikeras mengejar gadis itu. Penulis tidak tau kisah selanjutnya, dikarenakan tidak membuntuti keduanya. Semoga mereka semua selamat, terutama sang gadis itu tidak terjadi apa-apa karena ulah sang pemuda yang agresif tersebut. Sekian cerita untuk hari ini.
0 komentar:
Posting Komentar